Selasa, 29 September 2015

Ngaku Arek Honda? Kudu Nduwe Aplikasi iki!

Dirilis di Kota Buaya dan Hiu alias Surabaya, pada hari Jumat, 11 september 2015 kemarin, aplikasi bernama One Heart Card (OHC) sudah resmi diluncurkan oleh Honda. Berikut Press Release lengkapnya:
Pembicara Press Release OHC


"Surabaya – PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM), main dealer Honda wilayah Jatim & NTT meluncurkan aplikasi baru di Surabaya (11/9). Aplikasi untuk smartphone dan komputer tablet yang resmi dirilis September ini diberi nama OHC (One Heart Card) Mobile Apps.
OHC Mobile Apps dirancang untuk memperkuat layanan kepada pelanggan MPM. “OHC Mobile Apps ditujukan bagi konsumen Honda Jatim khususnya pengguna OHC. Melalui aplikasi ini konsumen diberikan kemudahan untuk mendapatkan layanan akses mengenai produk sepeda motor Honda, lokasi jaringan/dealer yang dilengkapi dengan peta, informasi mengenai One Heart Card berikut activity dan merchant-merchant-nya,” kata M. Bondan Priyoadi, HC3 Head Division PT MPM
Aplikasi OHC Apps ini bisa dipakai di smartphone dan komputer tablet dengan sistem operasi Android. Masyarakat atau konsumen dapat mengunduh aplikasi tersebut melalui Google Play dengan nama One Heart Card.
Fasilitas yang ditawarkan OHC Mobile Apps diantaranya, registrasi kartu OHC secara gratis. Dengan meregistrasi OHC Card ke OHC Mobile Apps maka secara otomatis konsumen memiliki format E-Card dari kartu OHC-nya. Sehingga nantinya konsumen tak perlu lagi membawa kartu fisik OHC.
Dengan format electronic card, melalui menu E-Card di apps, konsumen dapat melihat semua info mengenai data OHC-nya.  Konsumen juga dapat melakukan hal-hal seperti cek riwayat poin, barcode dan password juga menambah poin.
Selain itu di aplikasi ini, pengguna juga dapat mengakses berita-berita dan event dari OHC dan Honda. Sementara bagi mereka yang membutuhkan informasi dealer/AHASS terdekat, dengan OHC Mobile Apps lokasi akan ditunjukkan melalui peta yang tersinkronisasi dengan google maps.

OHC Mobile Apps juga menampilkan daftar merchant-merchant yang bekerja sama dengan OHC. Saat ini sudah 75 merchant OHC dari berbagai kategori tersebar di seluruh wilayah Jawa Timur."

Sumber: mpm-motor.co.id

Piye Bro/Sis?
Minat ora?
Yang selama ini ngaku- ngaku pencinta maupun pengguna motor Honda yang mana pastinya dapet kartu OHC dengan berbagai macam fasilitas yang ditawarkan diatas, aplikasi ini hukumnya wajib untuk di instal di Hape Android kalian masing-masing.


Tampilan saat baru instal

Sekedar info saja Bro/Sis, banyak hadiah-hadiah dan souvenir-souvenir melalui kartu OHC di setiap acara Honda. Contohnya sendiri salah satu member HSSC yang dapet sampai 3 souvenir pas acara Launching new CB150R di Kodam Surabaya bulan kemaren, efek keluarga honda jadi punya banyak kartu OHC hahaha

Ciiyee, tampilan berandanya keren


oke sekian dulu info OHC kali ini Bro/Sis, gak usah ngenteni suwe-suwe, ndang diinstal saiki wkwk
Pake kartu OHC banyak untungnya, apalagi sekarang bisa Online. Tambah joss


Salam HSSC Kompak!
Seduluran Kang Utomo!







Penulis: Habibie
Foto: MPM


Tidak ada komentar:

Posting Komentar